Syarat Buat Brand Kosmetik

syarat buat brand kosmetik

Daftar Isi

Perkembangan media sosial yang semakin pesat berbanding lurus dengan perkembangan semua sektor industri, termasuk industri kosmetik. Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pun menyatakan jika pertumbuhan industri kecantikan meningkat pesat di antaranya adalah Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Angka tersebut tentunya sudah membengkak hingga saat ini. Hal tersebut membuat minat masyarakat untuk berbisnis kosmetik dan skincare menjadi meningkat. Berikut adalah rincian syarat buat brand kosmetik di Indonesia yang legal.

Dalam pasar yang kompetitif ini, para pengusaha mulai dari golongan milenial dan Gen Z yang berbakat memulai melirik potensi usaha di industri kosmetik. Apalagi saat ini membuat brand produk kecantikan syaratnya sangat mudah dan cepat.

Keinginan untuk memulai bisnis kosmetik atau skincare dengan merk atau brand sendiri kini bukanlah menjadi hal yang sulit. Kamu bisa dengan mudah mendapatkan berbagai informasi mengenai syarat buat brand kosmetik maklon.

Syarat Maklon

Syarat maklon kosmetik adalah ketentuan yang diperlukan dan harus dipenuhi agar proses maklon dapat berjalan dengan baik dan cepat. Syarat buat brand kosmetik maklon juga dapat diartikan sebagai ketentuan atau peraturan yang telah ditetapkan oleh perusahaan maklon dan wajib diikuti oleh konsumen.

Seberapa cepat konsumen melengkapi berkas persyaratan hal tersebut ikut berperan dalam cepat atau lambatnya penyelesaian pesanan brand kosmetik maklon.

Dokumen syarat buat brand kosmetik untuk perorangan

  1. Bukti Identitas seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  2. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
  3. Formulir Pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual (HKI)

Dokumen syarat maklon badan usaha (Perseroan)

  1. Surat Izin Usaha Perusahaan (SIUP)
  2. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
  3. Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
  4. Kartu Tanda Penduduk Direktur Utama (KTP)
  5. Formulir Pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual (HKI)

Syarat dan ketentuan maklon kosmetik PT. Maklon Kosmetik Indonesia

Tiap perusahaan tentunya memiliki syarat, ketentuan, prosedur dan kebijakan tersendiri, bahkan antar perusahaan maklon dengan komoditas yang sama sekalipun. Ini dikarenakan tiap perusahaan tentu memiliki budaya kerja yang unik dan memiliki ciri khas tersendiri.

Sesuai dengan tujuan perusahaan menjadi solusi bagi bisnis kosmetik, maka PT. Maklon Kosmetik Indonesia memiliki syarat buat brand kosmetik dan ketentuan yang mudah dipenuhi oleh konsumen.

Secara garis besar ada beberapa persyaratan dan ketentuan konsumen yang perlu disiapkan seperti:

Konsep Produk

Konsep produk tidak hanya dari konsumen, jika konsumen belum memiliki pandangan serta gambaran pasti, mulai dari konsep, desain yang akan dibuat. Tim profesional kami bisa membantu dan menentukan konsep produk sesuai harapan dan keinginan.

Merk (Brand) Produk

Merk menjadi salah satu ciri khas untuk membedakan produk dengan milik orang lain. Adanya merk (brand) produk merupakan salah satu syarat yang wajib dipenuhi. Dalam pendaftaran BPOM pun, merk produk tercantum pada formulir pengajuan.

Tidak perlu khawatir jika belum memiliki merk, karena PT. Maklon Kosmetik Indonesia dapat membantu konsumen untuk mendaftarkan.

Syarat pendaftaran merk dengan Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual (DJIP) adalah :

  1. Foto atau scan tanda tangan direktur perusahaan / individual
  2. Logo dan nama produk yang ingin di daftarkan
  3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  4. Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)

Untuk nama merk (brand) kosmetik akan masuk dalah kategori kelas 3 pada Sistem Klasifikasi Merek (SKM) tersedia online pada https://skm.dgip.go.id

Dokumen syarat pendaftaran notifikos BPOM

Produk kosmetik wajib sesuai dan memenuhi standart BPOM. Dengan terdaftarnya produk kosmetik di BPOM, membuat produk kosmetik lebih dipercaya dan diterima baik oleh konsumen, maka dari itu, syarat dokumen pendaftaran BPOM juga tidak kalah penting, dalam proses ini ada beberapa dokumen yang diperlukan seperti :

  1. Surat kuasa terkait pengedaran produk.
  2. Desain kemasan untuk pendaftaran BPOM.
  3. Surat pembagian merk (jika memproduksi kosmetik lebih dari 1 tempat industri).

Prosedur pembuatan maklon PT. Maklon Kosmetik Indonesia

  1. Proses maklon dapat dimulai dengan konsultasi bersama kami mengenai produk dan formulasi yang anda ingin buat. Tim profesional kami juga bisa membantu menyelesaikan perkiraan biaya yang anda harapkan.
  2. Setelah konsep produk dan formulasi disetujui, kami dapat memulai proses pembuatan sample, desain label serta kemasan.
  3. Pada saat itu anda juga bisa menyiapkan dokumen yang diperlukan untuk kebutuhan maklon.
  4. Tahap selanjutnya jika sample dan desain telah disetujui, kami dapat melanjutkan penandatanganan kontrak.
  5. Bersama dengan itu, diperlukan pembayaran dimuka yang nantinya akan digunakan sebagai pembayaran notif BPOM dan biaya pendaftaran merek HKI
  6. Selanjutnya kami akan memulai proses produksi setelah proses notifikasi BPOM selesai. Semua produk yang dibuat akan melewati proses kualitas kontrol yang ketat serta memenuhi standart mutu dan standart uji industri sehingga menghasilkan produk yang berkualitas konsisten.
  7. Setelah proses produksi selesai, produk akan kami kirimkan setelah pelunasan diterima.

PT. Maklon Kosmetik Indonesia  adalah salah satu industri yang melayani maklon kosmetik. Kami hadir untuk memudahkan anda dalam menciptakan bisnis dengan nama brand anda sendiri.

PT. Maklon Kosmetik Indonesia Siap Membantu Mewujudkan Produk Kosmetik Impian Anda.

share on
Facebook
X
LinkedIn
Email
WhatsApp
Related blog posts

1 thought on “Syarat Buat Brand Kosmetik”

  1. Pingback: Maklon Kosmetik BPOM : Aman, Berkualitas, dan Terpercaya!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *